Pages

27.1.13

Secrets of Successful Teens


Yes, sekitar tiga bulan yang lalu aku beli buku yang bagus banget, tapi baru dibaca seminggu ini dan belum selesai. Highly recomended banget buat para remaja yang pengen sukses di sekolah dan kehidupan luar sekolah!


Judulnya Secrets of Successful Teens oleh Adam Khoo dan Gary Lee. Kalau ada yang tahu buku ‘I Am Gifted, So Are You’, buku ini berasal dari pengarang yang sama. Isinya lengkap! Mulai dari uraian lengkap dan asik tentang kekuatan terpendam yang kita miliki, kekuatan keyakinan diri dan visualisasi, self-esteem, sekolah, cara menguasai pikiran untuk sukses, manfaat berpikir besar, pertemanan, hubungan dengan orang tua, dan cara-cara berprestasi di sekolah yang dikemas secara unik dan seru.

Buku ini memotivasi sekali. Bahasanya gampang dicerna dan mengena buat para remaja. Ada contoh-contoh nyata yang bikin kita mangap karena kaget dan nggak percaya, tapi langsung bikin kita senyum dan percaya diri. Asik banget deh pokoknya. Ada latihan-latihan pembuktiannya juga, yang bikin kita mikir dua kali untuk membalik ke halaman selanjutnya.

Then, yang paling penting, guys, buku ini punya sederet informasi dan jawaban atas segala macam pertanyaan absurd kita.

Sedikit informasi, di dalem buku ini ada keterangan tentang program ‘I Am Gifted’-nya Adam Khoo. Itu semacam perkemahan yang memisahkan anak dari ‘kenyamanan’ hidup supaya bisa menghadapi perubahan dan berpikir kreatif dan kritis. Kayaknya asik, aku pengen ikutan. Waktu googling, perkemahan macam ini adanya di Singapura dan aku nggak tahu biayanya berapa. Kalau sudah tahu bakal aku share di sini.

Kalau kita ke toko buku, Gramedia, misalnya, ada bagusnya kita ke bagian Pengembangan Diri dan nyari buku ini. Suer, deh. Nggak nyesel beli buku ini. Waktu aku beli, aku cuma bawa seratus ribu aja buat beli novel baru. Tapi pas ngelihat isi buku ini, aku rela nggak beli novel dan menghabiskan tiga perempat uangku untuk buku Adam Khoo ini. Harganya sekitar tujuh puluh ribu (kalau nggak salah 72.000). Memang agak mahal untuk kantong pelajar, apalagi duit segitu buat beli buku. Tapi sekali aja, guys, beli buku ini dan rasakan api yang membara di perut kalian pada tiap halamannya.

Happy hunting and reading, friends.

Regards,
Mel